Mitra, BERINDOS.com – Pemerintah
Kabupaten Minahasa Tenggara (Pemkab Mitra) melakukan Kunjungan Kerja di
Kabupaten Sigi Provinsi Sulawesi Tengah. Pertemuan dilakukan di Kantor Bupati
Sigi, Senin (18/09). Bupati James
Sumendap,SH diterima Wakil Bupati Sigi Paulina, SE, MSi bersama Ketua DPRD Sigi
Moh Rizal Intjenai,S.Sos,MSi, Sekab Sigi Moh. Basir,SE,MP para asisten dan
seluruh jajaran.
Wakil Bupati Paulina,SE,MSi dalam
sambutannya menyatakan melalui kunjungan ini kiranya akan mempererat
persaudaraan serta dapat menghasilkan kerjasama yang baik dalam hal program
pembangunan yang membawa dampak positif bagi masing-masing daerah. Dan berharap
lewat kedatangan ini dapat pemaparan program dan kebijakan yang dilakukan Pemkab
Mitra akan memberikan inspirasi, motivasi dan semangat bagi jajaran
pemkab Sigi.
“Ada begitu banyak hal menarik yang
patut kami contohi dari program Pemkab Mitra dalam mensejahterakan masyarakat,
diantaranya pengelolaan keuangan yang transparan, pemberian bantuan dana duka 7
juta rupiah, TKD ASN yang sangat besar, pembangunan yang merata, bantuan
sosial, program kesehatan, program pendidikan dan masih banyak lagi yang perlu
dicontohi,” ungkap Paulina.
Pemda Sigi dalam hal ini sangat
tertarik dengan program pemkab Mitra oleh karena itu patut ditindaklanjuti ke
arah yang lebih serius dan kami sangat mengharapkan terjadi pertukaran ide-ide
dan gagasan brilian Bupati dalam pengelolaan pemerintahan di kab Mitra.
“Untuk menindaklanjuti kunjungan
ini, maka Pemkab Sigi akan melakukan kunjungan balasan di Mitra yang rencananya
bulan November tahun ini. Dan sangat
berharap akan mendapatkan begitu banyak ide-ide serta gagasan brilian dari
Bupati Mitra dalam hal mengelola pemerintahan yang cukup pesat berhasil,” ucap
Pemda Sigi.
Sementara itu Bupati James Sumendap,
SH menyatakan bahwa akan dilakukan penandatanganan MOU dengan pemkab Sigi,dan
menyatakan pemkab Sigi akan dijadikan Sister
Twin pertama di Sulawesi. Dan sambut dengan penuh antusiasme oleh Pemda
Sigi dan DPRD Sigi.
“Kita akan membangun hubungan antar
kabupaten, dan membentuk Kabupaten kembar di Sulawesi, agar dapat saling
mentransfer ide-ide dan gagasan dalam pembangunan kabupaten yang lebih maju,”
ungkap Bupati Sumendap.
Posting Komentar