MANADO,BERINDOS.com – Menyambut momentum hari Kemerdekaan
Indonesia, 17 Agustus 2014 disambut positif oleh pemerintah Kota Manado,
hal tersebut ditopang dengan kerjasama pemerintah Kelurahan se-Kota
Manado. Salah satu Lurah yang diwawancarai, Deddy Nale, selaku Lurah
Kairagi Satu Kecamatan Mapanget Kota Manado mengatakan bahwa pihaknya
ikut menyukseskan momen ini dengan kegiatan mengaja guna menjaga
keamanan.
”Kita sebagai warga Negara wajib menjunjung tinggi hari Kemerdekaan,
guna meramaikan momentum ini kami melakukan kegiatan atau lomba-lomba
yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. Ini dimaksudkan untuk
menciptakan ketertiban dan keamanan ditengah masyarakat, dengan kegiatan
ini juga masyarakat bisa saling kenal mengenal,” ujar Nale, Senin
(3/8/2014).
Lurah juga menyampaikan bahwa apa yang dilakukannya tersebut
merupakan tindaklanjut dari instruksi dan himbauan yang selalu
disampaikan Wali Kota Manado, GS Vicky Lumentut dalam hal menjaga
keamanan dan ketertiban ditengah masyarakat. Nale berharap masyarakat
ikut berpartisipasi untuk suksesnya kegiatan ini. (Rits/mud)
Editor : Alfrers
Home »
Berita Utama
,
Manado
,
Pantauan
,
Profil
» Menyambut HUT 17 Agustus Kelurahan Kairagi Satu, Akan Ikut Menyukseskan Kegiatan Menjaga Keamanan
Menyambut HUT 17 Agustus Kelurahan Kairagi Satu, Akan Ikut Menyukseskan Kegiatan Menjaga Keamanan
Written By Berita Indonesia Satu on Selasa, 04 Agustus 2015 | Selasa, Agustus 04, 2015
Label:
Berita Utama,
Manado,
Pantauan,
Profil
Posting Komentar