MANADO,BERINDOS.com – Secara mengejutkan posisi Ketua DPC PDI
Perjuangan Manado yang dijabat dr. Richard Sualang harus berpindah
tangan ke elit partai lainnya Janes Parengkuan. Kabar pergantian
Sualang, membuat kondisi politik partai berlambang moncong putih dilanda
aroma tak sedap.
Sejumlah simpatisan PDIP Manado mengaku kecewa dengan putusan
pergantian Sualang tersebut. “Kecewa, kenapa pak Sualang posisinya harus
diganti, sementara beliau sudah jelas telah berbuat untuk partai,”
terang Ferry Longdong.
Sementara dari hasil verifikasi sejumlah berkas terkait proses
Pemilukada Kota Manado yang dilakukan pihak KPUD, didapati PDIP Manado
telah melakukan pergantian sejumlah pengurus termasuk ketua DPC yang
dijabat dr Richard Sualang kepada pelaksana tugas Janes Parengkuan.
Ketua KPUD Manado Eugene Paransi, ketika dikonfirmasi wartawan
terkati kabar pergantian tersebut menegaskan bahwa telah ada surat masuk
dari PDIP terkait pergantian Sualang. “Sudah ada surat masuk terkait
pergantian tersebut, tapi saya belum melakukan pengecekan ke staf dari
mana asal surat tersebut,” kata Paransi, Jumat (31/07).
Novi Lumowa, Sekretaris PDIP Kota Manado sendiri membantah adanya
kabar pergantian tersebut. “Kami belum tahu. Nanti dicek dulu, setahu
saya tidak benar ada pergantian,” jelas Lumowa.
Editor : Alfrets
Sumber : manadoline.com
Home »
Berita Utama
,
DPRD Kota Manado
,
Kota
,
Pantauan
» Wahhh,,, Posisi Sebagai Ketua DPC Kota Manado: Richard Sualang, Akhirnya Perpindah Tangan Kepada Orang Lain....
Wahhh,,, Posisi Sebagai Ketua DPC Kota Manado: Richard Sualang, Akhirnya Perpindah Tangan Kepada Orang Lain....
Written By Berita Indonesia Satu on Sabtu, 01 Agustus 2015 | Sabtu, Agustus 01, 2015
Label:
Berita Utama,
DPRD Kota Manado,
Kota,
Pantauan
Posting Komentar